Pembebasan Lahan Villa Qur’an : Washilah Peduli Generasi Qur’ani

Memiliki pendidikan berjenjang dari pra sekolah, dilanjutkan dengan sekolah dasar yang berbasis qur’ani tentu harapan banyak orang.

Peduli Dhuafa bersama aqiqahberkah.com dan Pondok Pesantren Baron sejak setahun lalu (17 Juli 2017) merintis Play Group dan TK Villa Qur’an. Direncanakan pada tahun ajaran 2019/2020 akan mendirikan SD Villa Qur’an. Sebuah pendidikan pra sekolah dan sekolah dasar yang mengajarkan Al Qur’an sejak dini, yang diawali dengan tahsinul qur’an dan tentu saja tahfidzul qur’an.

Dalam rangka untuk menyiapkan semua itu, kami insya Allah akan melakukan pembebasan lahan untuk Villa Qur’an.

Dana yang kami butuhkan adalah 199.000.000 termasuk biaya sertifikat.
Alhamdulillah sampai dengan saat ini, dana sudah terkumpul 9.454.500 dengan rincian donasi sebagai berikut :

  1. Donasi s.d akhir Juli 2018 Rp. 3.500.000
  2. H. Muin Jombang Rp 1.000.000
  3. Kyai Faiz Villa Qur’an Klaten Rp 2.000.000
  4. Ibu Budi Cynthia Dewi Rp 1.250.000
  5. Hamba Allah (transfer 14/8 pk 15.54) Rp 1.000.000
  6. Hamba Allah 154.500
  7. PT FLIP Rp 50.000
  8. Hamba Allah Rp 500.000

Bagi kaum muslimin yang berkeinginan untuk turut serta berpartisipasi dalam program ini, silahkan menghubungi Ustadzah Ayu via HP dan WA 082257468845.

Donasi juga bisa langsung ditransfer melalui Bank Syariah Mandiri dengan nomor rekening 7116445497 a.n. Pembebasan Lahan Villa Qur’an.

Mari kita jadikan pembebasan lahan Villa Qur’an sebagai washilah untuk meningkatkan kepedulian kita, akan pentingnya generasi qur’ani, dalam menghadapi tantangan masa depan yang lebih berat dari saat ini.

Selamat berdonasi, terima kasih banyak atas donasinya yang telah di berikan, di dedikadikan untuk pembebasan lahan Villa Qur’an.

Salam Sukses Berkah

Abi Abdul Aziz, S.Tr.Kes
Founder Peduli Dhuafa

Catatan Penting :
Play Group, TK dan SD Villa Qur’an insya Allah akan dikelola dengan sistem infaq sukarela bagi para walisantri yang menyekolahkan putera/puterinya di Villa Qur’an.

 

Leave a Reply